Cara mudah menghapus metadata video dengan FFMPEG Secara Bulk & Otomatis | Download gratis scriptnya

Daftar Isi
Cara mudah menghapus metadata video dengan FFMPEG

Sesuai dijudul, di artikel kali ini saya akan share gimana caranya menghapus metadata video secara otomatis (tinggal klik ajah) dengan menggunakan FFMPEG. Ga cuma 1 video aja, kamu bisa secara otomatis menghapus metadata banyak video sekaligus yang berada di satu folder.

Metadata Video

Seharusnya untuk kalian yang menemukan artike ini sudah paham tentang apa itu metadata video. Namun, mungkin diantara kalian ada yang masih belum paham ya. Saya akan sedikit memberikan gambaran ya.

Apa sih Metadata Video ?

Sebenarnya metadata itu ga cuma ada di video aja. Ada juga di media lain seperti gambar, foto, audio,dll. Kebetulan saya lagi males nulis, jadi copas langsung dari google aja ya, haha :

Metadata video adalah Sekumpulan informasi yang menjelaskan atribut dari sebuah file video. Metadata dapat berupa teks yang disematkan dalam video atau disertakan sebagai berkas terpisah.

Metadata video memiliki beberapa fungsi, di antaranya: 
  • Membantu mesin pencari memahami konteks video dan menampilkan hasil yang relevan 
  • Membantu sistem manajemen video mengatur dan mengontekstualisasikan pustaka video 
  • Membantu pengguna menemukan video tertentu di perpustakaan video 
  • Membantu platform lain seperti Netflix untuk membuat rekomendasi video yang dipersonalisasi 
Contoh yang biasanya umum : Judul video, Nama saluran video, Artist video,Deskripsi video, dll.

Kalau dilihat fungsinya, lebih ke arah SEO for video ya. Namun saya pribadi belum yakin juga sebenarnya apakah pengaruhnya signifikan atau ga. Karena kalau kita mengupload video diberbagai platform seperti youtube. ig,tiktok, dll ; kan kita sudah diharuskan untuk menuliskan judul, deskripsi,tags,hashtags kan?

Cara mengecek metadata video

Kalau kalian penasaran dengan metadata video kalian, bisa di check dengan cara :

Melalui Windows Properties 

  1. klik kanan pada file video
  2. pilih properties
  3. Pilih details

Menggunakan script FFMPEG

  1. buka command prompt (CMD) dan arahkan ke lokasi folder file video kalian
  2. ketikkan perintah berikut ini :
ffmpeg -i nama_video.mp4
atau kalau ingin lebih lengkap :
 
ffprobe -v quiet -print_format json -show_format -show_streams nama_video.mp4
cara check metadata video yang lengkap dengan ffmpeg

Kenapa Harus dihapus?

Ga harus dihapus juga sih sebenernya. Kayaknya ini cuma gegara kekhawatiran sebagian pemain youtube yang cara mainnya brutal (upload banyak video). Jadi supaya tidak dicurigai ama pihak youtube sebagai spammer aja. Mungkin lho ya! wkwk.

Cara Menghapus Metadata Video Dengan FFMPEG

Supaya lebih gampang digunakan, saya sudah mengkonversi script FFMPEG-nya ke format .bat. Untuk cara pakainya :
  1. Download Scriptnya disini 
    Script ini bisa kalian dapatkan gratis kok! Syaratnya cuma like dan subscribe channel youtube saya.Silahkan kirim bukti ketika Request Access. bisa berupa screenshoot atau apapun itu. fair kan? hehe

  2. Letakkan  file scriptnya di folder yang sama dengan file video yang ingin kalian hapus metadatanya
  3. Jalankan scriptnya dengan melakukan double klik!
  4. Selesai, semua video yang ada di folder tersebut akan terhapus metadatanya.

Video Tutorial Menghapus Metadata Video Dengan FFMPEG

Kalau kalian masih merasa bingung, saya juga sudah membuat tutorialnya dalam bentuk video yang bisa kalian tonton disini :

 

Semoga artikel ini bermanfaat ya. Di postingan lainnya saya akan share juga tips editing video secara cepat menggunakan FFMPEG. Jangan lupa bookmark web ini dan juga subscribe channelnya ya. Trims!!

Posting Komentar